Mengawal gagasan, peristiwa dan informasi Sulawesi Barat [ Beranda ] [ Tentang : Sulbar ] [ Hubungi Kami ] [ Menulislah disini ! ] [ Pedoman Pemberitaan ] [ Maps ]

SulbarDOTcom
Kalindaqdaq (Pantun Mandar) :

"Boyang sambua di lino Daq dua arriannaq Pitussulapa Pitu pepattoang."
Rumah satu di dunia Dua tiangnya Tujuh sudut Tujuh jendelanya

FEATURE
Kuda Berpacu Lari, Penonton Berpacu Manjat Pohon
SulbarDOTcom - Kuda Berpacu Lari, Penonton Berpacu Manjat Pohon


 Penulis
: EDYZ PATTINJO
 Sabtu, 16 Mei 2015 03:08:16  | Dibaca : 1712 kali
 
Sulbar.com - Menjadikan kuda sebagai maskot dan ikon Pekan Olahraga Sulawesi Barat (Porprov Sulbar II) tampaknya cukuplah tepat. Hal itu tampak dari cabang pacuan kuda yang juga menjadi salah satu cabang yang cukup menarik dan banyak diminati oleh warga.

Tak tanggung-tanggung, sejumlah warga rela memanjat pohon yang berada di lokasi arena pacuan kuda agar mereka bisa menyaksikan secara nyata tanpa diganggu oleh pentonton lainnya. Sayang trik ini kemudian menjadi banyak diketahui dan diminati warga. Dan jadilah pemandangan setiap cabang lomba pacuan kuda ini digelar, beberapa orang warga tampak berlomba pula memanjat dan memilih dahan atau ranting pohon yang paling baik vieuwnya dari atas pohon.

Halim (26) satu diantara pria yang memanjat pohon mengatakan, tidak dapat melihat dengan jelas dari bawah karena kerumunan penonton.

"Dari bawah tidak kelihatan, terlalu banyak penonton, agar lebih leluasa melihatnya terpaksa saya panjat pohon", katanya.

Awak redaksi SulbarDOTcom yang melakukan peliputan langsung di lapangan, Sabtu (16/05), menyebutkan, tampak sejumlah warga rela berpanas-panasan diatas tembok pagar stadion depan lokasi. Bahkan tidak sedikit rela masuk ke arena hingga mempertaruhkan keselamatan dirinya.

Meskipun panitia dan petugas kepolisian acapkali pula memperingatkan kepada warga untuk turun, namun setelah aparat meninggalkan lokasi aksi nekat warga itu kembali dilakukan.
 
 
Tentang Penulis
Penulis Nama : EDYZ PATTINJO

Selain aktif sebagai awak redaksi SulbarDOTcom, dirinya juga banyak terlibat dengan dunia kepencinta alaman serta dunia pendidikan


ARTIKEL TERKAIT
 
KOMENTAR
 
Tulis Komentar
Nama :
Email :
URL :
Komentar :
   
   
   
     
    Catatan :
No Ads, No Spam, No Flood please !
Mohon tidak menulis iklan, spamming dan sejenisnya.
 MAIN MENU
> Home
> How to go to SULBAR
v Accomodation :
   - Hotel
   - Rumah Makan (Restaurant)
> Obyek Wisata (Destination)
> Kalender Wisata (Event Calendar)
> Directory
> Peluang Investasi (Investment)
> Perpustakaan Online (Library)
v Pemerintahan (Gov) :
   - Aparatur Pemerintah (Gov Officer)
   - UMKM / UKM


 

 

Email : info [at] sulbar.com | Email Redaksi : redaksi [at] sulbar.com

Situs ini merupakan situs berita online independen seputar wilayah Sulawesi Barat
This site is an independent online news sites around the area of West Sulawesi

copyright © 2004 - 2023 SulbarDOTcom - http://www.sulbar.com/

Online sejak 16-okt-2004

Saat ini orang Online.
Jumlah pengunjung : 2,462,172

web server monitoring service RSS