Mengawal gagasan, peristiwa dan informasi Sulawesi Barat [ Beranda ] [ Tentang : Sulbar ] [ Hubungi Kami ] [ Menulislah disini ! ] [ Pedoman Pemberitaan ] [ Maps ]

SulbarDOTcom
Kalindaqdaq (Pantun Mandar) :

"Accur tongani ateu Marere rapang sia Sawaq batammu Usenga, usalili."
Betapa remuk redamnya hatiku Hancur luluh bagaikan garam Disebabkan tubuhmu Yang selalu kukenang, senantiasa kurindukan

PERISTIWA
Tahun Terakhir, Utang AAS untuk Ulumanda Ditagih
SulbarDOTcom - Tahun Terakhir, Utang AAS untuk Ulumanda Ditagih


 Penulis
: LISA SARI DEWI
 Selasa, 26 Januari 2016 19:34:50  | Dibaca : 1929 kali
 
Sulbar.com - Diujung masa pemerintahannya, Gubernur Sulbar, Anwar Adnan Saleh kembali ditagih janjinya oleh warga Majene. Terkhusus bagi mereka yang bermukim di sepanjang jalan yang menjadi akses antara Kecamatan Ulumanda dengan Galung Kecamatan Aralle.

Betapa tidak, janji Gubernur Sulbar Anwar Adnan Saleh untuk mewujudkan pembangunan jalan di Kecamatan Ulumanda Kabupaten Majene tak kunjung terealisasi. Hal ini mengundang kekecewaan warga masyarakat setempat, termasuk kalangan pemuda.

Koordinator Aliansi Pemuda dan Masyarakat Ulumanda, Hartono kepada wartawan mengatakan, kondisi jalan yang menghubungkan Salutambung Kec. Ulumanda dengan Galung kecamatan Aralle Kab. Mamasa, hari ini nyaris tak lagi bisa dilintasi lantaran kondisi jalanan yang berlumpur pasca diguyur hujan beberapa bulan terakhir.

"Kondisinya sangat parah, susah kita lewat. Apalagi sekarang kan lagi hujan, kasian masyarakat yang tiap hari melintas. Kami bersusah paya mendorong motor", Ujar Hartono Selasa (26/1/2016).

Menurut Hartono, Anwar mestinya lebih adil dan berimbang dalam pemerataan pembangunan jalan di Sulbar. Apalagi sebelumnya sudah berjanji untuk menyelesaikan persoalan jalan di daerah ini.

"Beliau sudah beberapa kali menyampaikan, akan menuntaskan persoalan jalan di Ulumanda, termasuk ketika menghadap tahun 2013 lalu.Nah sekarang mana buktinya. Sudah mau selesai periodenya jalanan kami masih begini-begini, mala tambah parah", keluh Hartono.

Senada dengan Hartono, Ketua Dewan Pembina Kerukunan Keluarga Mahasiswa Ulumanda (KK-MU), Paharuddin, mengatakan, kecamatan Ulumanda selama ini nyaris tidak mendapat perhatian serius oleh pihak pemprov Sulbar dibawah kepemimpinan Gubernur AAS. Karena itu dirinya berharap agar pak gub, Anwar tidak meninggalkan utang politik di kecamatan Ulumanda.

"Kami harapkan agar Pak Gub tidak meninggalkan utang politik di kecamatan Ulumanda. Sudah dua kali Pilgub dilaksanakan, pak Anwar selalu meraih presentase paling dominan di Kecamatan Ulumanda. Nah kami harap Ulumanda tidak hanya dijadikan jualan politik semata. Kami mau tangih janji-janjinya", katanya.

Mantan Presiden DPP IPPMIMM Majene ini juga mengancam, akan kembali menghadang Gubernur Sulbar Anwar Adnan Saleh, jika tidak segera merespon tuntutan warga.

"Sampai kapan pun kami akan tetap mendesak kepada pemerintah provinsi untuk menyelesaikan persoalan utama rakyat Ulumanda, ini jalan kan sudah ditetapkan sebagai jalan strategis provinsi, tapi kok cuma diberikan  dana-dana gelontoran, harusnya adalah perhatian yang lebih seriuslah", imbuh Paharuddin.

 
Tag : majene
 
Tentang Penulis
Penulis Nama : LISA SARI DEWI

Selain aktif sebagai awak redaksi SulbarDOTcom, dirinya juga bergiat sebagai photographer freelance dan tim kreatif event organizer


ARTIKEL TERKAIT
Forum Dosen Indonesia Wilayah Sulbar Terbentuk
Kelahiran Pancasila dan Lahirnya Generasi Bangsaku
Di Kampung Baruga, ABM Serukan Orang Mandar Bersatu di Pilgub
PMII Majene Gelar Aksi Damai di Bundaran Majene
Pelaku Penculikan dan Penipuan, Di Amuk Massa
 
KOMENTAR
 
Tulis Komentar
Nama :
Email :
URL :
Komentar :
   
   
   
     
    Catatan :
No Ads, No Spam, No Flood please !
Mohon tidak menulis iklan, spamming dan sejenisnya.
 MAIN MENU
> Home
> How to go to SULBAR
v Accomodation :
   - Hotel
   - Rumah Makan (Restaurant)
> Obyek Wisata (Destination)
> Kalender Wisata (Event Calendar)
> Directory
> Peluang Investasi (Investment)
> Perpustakaan Online (Library)
v Pemerintahan (Gov) :
   - Aparatur Pemerintah (Gov Officer)
   - UMKM / UKM


 

 

Email : info [at] sulbar.com | Email Redaksi : redaksi [at] sulbar.com

Situs ini merupakan situs berita online independen seputar wilayah Sulawesi Barat
This site is an independent online news sites around the area of West Sulawesi

copyright © 2004 - 2023 SulbarDOTcom - http://www.sulbar.com/

Online sejak 16-okt-2004

Saat ini orang Online.
Jumlah pengunjung : 2,514,836

web server monitoring service RSS