Mengawal gagasan, peristiwa dan informasi Sulawesi Barat [ Beranda ] [ Tentang : Sulbar ] [ Hubungi Kami ] [ Menulislah disini ! ] [ Pedoman Pemberitaan ] [ Maps ]

SulbarDOTcom
Kalindaqdaq (Pantun Mandar) :

"Muaq tongano muane Pattandai mo-oq galung Nadiengei Sipettombangan cera."
Bila anda betul pahlawan Tunjukkanlah lokasi dan lapangan Akan di tempati Sama bergelimang di telaga darah

PERISTIWA
Peringatan Hari Pahlwan, FMPB Mamasa Akan Gelar Hening Cipta Bersama
SulbarDOTcom - Peringatan Hari Pahlwan, FMPB Mamasa Akan Gelar Hening Cipta Bersama


 Penulis
: FRENDY CHRISTIAN
 Kamis, 10 November 2016 09:33:55  | Dibaca : 1515 kali
 
Sulbar.com - Peringatan hari Pahlawan yang jatuh 10 november, kini membuat Ketua Komisariat A Forum Mahasiswa dan Pemuda Bersatu (FMPB- Mamasa) . Arnol mengajak seluruh anggota dan simpatisan FMPB untuk untuk mengheningkan cipta di Hari Pahlawan 10 November. Tepat pada jam 09.00.

Selain itu ia juga mengundang seluruh anggota kader FMPB untuk hadir di sekretariatnya untuk gelar hening cipta dan doa bersama  sebagai bentuk penghormatan terhadap jasa – jasa pahlwan yang telah gugur.

Menurut Arnol hal tersebut dilakukan, untuk kembali memupuk rasa nasionalisme berbangsa dan bernegara, sebab nasionalisme kini sudah terkikis. Kata dia, selain mengisi pembangunan sebagai bentuk terima kasih kepada jasa para pahlawan, seluruh elemen bangsa pun wajib mendoakan mereka dan mengenang pengorbanan mereka yang telah berjuang sampai sampai mati merebut kemerdekaan.

"Bangsa yang besar adalah bangsa yang menghargai pahlawannya, tentunya kita sebagai pemuda harus mengenang pahlawan yang sudah gugur, sebab kita saat ini telah menikmati kemerdekaan yang mereka perjuangkan," ungkapnya.

Selain itu ia juga mengharapkan agar semua pemuda tetap mengamalkan nilai – nilai luhur Pancasila dalam diri masing - masing sebagai bentuk rasa nasionalisme sebagai bangsa Indonesia.
 
Tag : mamasa
 
Tentang Penulis
Penulis Nama : FRENDY CHRISTIAN

Selain aktif sebagai awak redaksi SulbarDOTcom, dirinya juga banyak terlibat di berbagai kegiatan pencerahan dan penguatan kapasitas masyarakat dan di dunia kemahasiswaan di Mamasa


ARTIKEL TERKAIT
Saat Tangis Gubernur Sulbar Jadi Kado HUT Mamasa
Kunjungi Mamasa, ABM-Obed Terlihat Mesra
Siswa Terseruduk Mobil Truk Saat Pulang Sekolah
Jelang Pilgub Sulbar KPU Mamasa Harap Masyarakat Dukung Semua Tahapan
Pipa PDAM Bocor, Jalan Penghubung Antar Desa Kembali Ambruk
 
KOMENTAR
 
Tulis Komentar
Nama :
Email :
URL :
Komentar :
   
   
   
     
    Catatan :
No Ads, No Spam, No Flood please !
Mohon tidak menulis iklan, spamming dan sejenisnya.
 MAIN MENU
> Home
> How to go to SULBAR
v Accomodation :
   - Hotel
   - Rumah Makan (Restaurant)
> Obyek Wisata (Destination)
> Kalender Wisata (Event Calendar)
> Directory
> Peluang Investasi (Investment)
> Perpustakaan Online (Library)
v Pemerintahan (Gov) :
   - Aparatur Pemerintah (Gov Officer)
   - UMKM / UKM


 

 

Email : info [at] sulbar.com | Email Redaksi : redaksi [at] sulbar.com

Situs ini merupakan situs berita online independen seputar wilayah Sulawesi Barat
This site is an independent online news sites around the area of West Sulawesi

copyright © 2004 - 2023 SulbarDOTcom - http://www.sulbar.com/

Online sejak 16-okt-2004

Saat ini orang Online.
Jumlah pengunjung : 2,462,057

web server monitoring service RSS