Mengawal gagasan, peristiwa dan informasi Sulawesi Barat [ Beranda ] [ Tentang : Sulbar ] [ Hubungi Kami ] [ Menulislah disini ! ] [ Pedoman Pemberitaan ] [ Maps ]

SulbarDOTcom
Kalindaqdaq (Pantun Mandar) :

"Pappeyappu daq di Puang Di tajallinna Muhamma Rapangi tu-uq Bilang sappulo appe."
Keyakinanlah kepada Yang Maha Kuasa Sinar dan cahaya Muhammad Bagaikan Bulan purnama raya

PERISTIWA
Bantuan PKH Disalurkan, Ratusan Masyarakat Padati Kantor POS
SulbarDOTcom - Bantuan PKH Disalurkan, Ratusan Masyarakat Padati Kantor POS
Antrian penyaluran Bantuan PKH di Kantor Pos Mamasa

 Penulis
: FRENDY CHRISTIAN
 Rabu, 11 Januari 2017 02:31:07  | Dibaca : 1479 kali
 
Sulbar.com - Ratusan warga rela mengantri berjam – jam di halaman Kantor POS Indonesia Cabang Mamasa, yang terletak di Jalan Jendral Sudirman, Kelurahan Mamasa Kabupaten Mamasa, untuk menerima pembagian dana Program Keluarga Harapan (PKH).

Dari pantauan SulbarDOTcom di lokasi, pada selasa siang 10/1/2017 tampak antusias ratusan masyarakat dari sejumlah desa yang ada di Kecamatan Mamasa,  mulai dari usia muda sampai pada usia tua rela antri di bawah terik matahari demi mendapat giliran menerima pembagian dana PKH yang disalurkan bagi keluarga miskin.

Salah seorang warga dari Desa Buntubuda Once kepada sulbarDOTcom mengungkapkan bahwa sejak jam 8 pagi dirinya sudah datang di kantor pos untuk antri namun sampai jam 12 siang belum juga dapat giliran. “Sejak jam 8 pagi kami sudag disini tapi kita juga belum dapat giliran, karena terlalu banyak penerima bantuan yang dilayani” ungkapnya.

Berdasarkan validasi data pada tahun 2016 penerima bantuan PKH saat ini berjumlah 733 orang dari 11 Desa dan 1 kelurahan yang berada di Kecamatan Mamasa, hal tersebut diungkapkan Berty Bantu, Operator PKH Kabupaten Mamasa. "Jumlah total penerima bantuan saat ini berjumlah 733, Kusus Kecamatan Mamasa, yang hadir saat ini sekitar 700 ratusan, jadi yang tidak hadir hari ini, besok kita masih tetap layani “ Ungkapnya.

Di tempat yang sama Kordinator Kabupaten (KORKAB) Program Keluarga Harapan Kabupaten Mamasa Risal mengatakan, proses pembagian bantuan yang berlangsung di Kantor POS Mamasa hari ini semuanya berjalan dengan baik, meskipun ratusan masyarakat yang datang namun semuanya dapat kita atur dan arahkan sehingga tidak berdesak – desakan menuju loket penerimaan bantuan.

“Semuanya kita sudah atur dengan baik sehingga masyarakat yang datang disini menerima bantuan bisa terlayani dengan baik” katanya.

Selain itu ia berharap kepada penerima batuan agar bantuan yang diterima saat ini, dapat digunakan dengan baik misalnya menyekolahkan anak – anaknya bila ada yang putus sekolah oleh karena keterbatasan biaya.
 
Tag : mamasa
 
Tentang Penulis
Penulis Nama : FRENDY CHRISTIAN

Selain aktif sebagai awak redaksi SulbarDOTcom, dirinya juga banyak terlibat di berbagai kegiatan pencerahan dan penguatan kapasitas masyarakat dan di dunia kemahasiswaan di Mamasa


ARTIKEL TERKAIT
Knalpot Bising Di Jadikan Pohon Natal Polres Mamasa
Joni Daud Anggota DPRD PAW Partai Golkar Dilantik Hari Ini
Onde-onde, Makanan Khas Mandar Asyik Saat Berbuka
Refleksi Kebangsaan Digelar Para Pemuda di Mamasa
Akibat Galian dan Timbunan, Jalur Akses ke Desa Ramsar Rusak Parah
 
KOMENTAR
 
Tulis Komentar
Nama :
Email :
URL :
Komentar :
   
   
   
     
    Catatan :
No Ads, No Spam, No Flood please !
Mohon tidak menulis iklan, spamming dan sejenisnya.
 MAIN MENU
> Home
> How to go to SULBAR
v Accomodation :
   - Hotel
   - Rumah Makan (Restaurant)
> Obyek Wisata (Destination)
> Kalender Wisata (Event Calendar)
> Directory
> Peluang Investasi (Investment)
> Perpustakaan Online (Library)
v Pemerintahan (Gov) :
   - Aparatur Pemerintah (Gov Officer)
   - UMKM / UKM


 

 

Email : info [at] sulbar.com | Email Redaksi : redaksi [at] sulbar.com

Situs ini merupakan situs berita online independen seputar wilayah Sulawesi Barat
This site is an independent online news sites around the area of West Sulawesi

copyright © 2004 - 2023 SulbarDOTcom - http://www.sulbar.com/

Online sejak 16-okt-2004

Saat ini orang Online.
Jumlah pengunjung : 2,514,913

web server monitoring service RSS